Rabu, 14 November 2012

Cara Memasak Sayuran yang Benar dan Menyehatkan

Anda tentu sering menyepelekan cara memasak sayuran kan?
Cara tepat memasak sayur agar terjaga kandungan vitamin dan nutrisinya perlu kiat khusus.  Mengolah sayuran yang benar bisa mempertahankan kandungan gizi juga mineral saat dimasak.

Mencuci sayuran hingga bersih kadang tak menjamin terbunuhnya bakteri dan kuman pada sayuran tersebut. Hal ini perlu diatasi demi mencegah bahaya untuk kesehatan seperti kanker payudara.  Memakan sayuran sebaiknya dimasak.  Namun bagaimana cara memasak yang tepat agar

sayuran tetap menyehatkan?

Mengukus
Untuk seluruh jenis sayuran, mengukus merupakan cara terbaik dalam mengolah sayuran.  Dengan cara dikukus, sayuran tetap terjaga gizinya serta bisa matang dalam waktu singkat, namun ingat jangan mengukus terlalu lama. karena sayuran akan menjadi lembek dan tak enak dimakan.

Menumis
Dengan sedikit minyak sayur diatas penggorengan pipih, ini juga merupakan cara tepat memasak sayur.  Perlu diperhatikan, saat memasak sayur dengan minyak, vitamin larut dalam lemak mungkin berakhir bersama minyak.  Sebaiknya minyak tersebut jangan dibuang.

Memanggang
Sebagian nilai gizi dalam sayur terdapat pada kulit sayuran.  Ketika sayuran dipanggang, sertakan pula sedikit air agar tidak mengering.  Kentang, bawang juga tomat merupakan sayuran dari akar-akaran yang baik untuk dipanggang.

Memasak tanpa air
Sayuran dengan daun berwarna hijau sebaiknya dimasak dengan mengandalkan air yang menempel pada daun usai sayuran dicuci.  Cara ini umumnya memerlukan tiga hingga lima menit. jangan terlalu lama karena sayur bisa gosong.

Tekanan tinggi atau presto
Waktu masak akan lebih singkat dengan memasak sayur pada tekanan tinggi sehingga nutrisi tetap tersimpan.  Yang menjadi masalah ialah bila Anda terlalu lama, walaupun dalam jangka pendek, sayur bisa berubah menjadi lemak.  Ingatlah tak semua tekstur dan kepadatan sayur sama, maka perlu dipastikan jenis sayur dan periode yang tepat bila panci tekanan tinggi menjadi pilihan Anda.  Bila bisa dihindari, pilihlah selain memasak sayuran dengan presto.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar